Surakarta- Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Ade Safri Simanjuntak,SIK.MSi mengapresiasi mahasiswa / mahasiswi BEM Se Solo Raya telah melakukan unjuk rasa dengan damai di Bundaran Gladak kota Solo.
“Kami juga ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat atas dukungan dan kerjasamanya. Secara khusus bagi adik – adik mahasiswa Se Solo Raya, yang saat ini melaksanakan kegiatan penyampaian pendapat di muka umum dapat tertib dan teratur. Kami apresiasi dan ucapkan terima kasih,” terang Kapolresta Surakarta, Kamis (14/4/2022).
“Pelaksanaan kegiatan penyampaian pendapat di muka umum yang dilaksanakan oleh Mahasiswa / Mahasiswi BEM Se Solo Raya berjalan dengan baik dan lancar serta dalam pelaksanaannya kondusif, karena terlihat aktivitas masyarakat dalam melintasi lokasi aksi di Gladak Solo tetap bisa berjalan lancar ,” imbuhnya.
“Para peserta demo unjuk rasa (unras) pulang dengan tertib dan antara pihak kepolisian dengan para peserta demo dapat bersinergi dan saling menghormati,” tandasnya
Support by: Polda Jateng Cyber Team