Polres Salatiga – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman serta meningkatkan kedisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan, Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah melakukan pengamanan ibadah di Klenteng Hok Tek Bio Jl. Sukowati 13 Kel. Kalicacing Kec. Sidomukti Salatiga, Senin (17/05/2022)
Polsek Sidomukti dipimpin Waka Polsek AKP Eko Dami melakukan pengamanan kegiatan ibadah sembahyangan umat Tri Dharma dalam rangka perayaan Waisak 2566 Buddhi Era tahun 2022 yang dilaksanakan di Klenteng Hok Tek Bio Salatiga, dengan pimpinan ritual Agus Mintarjo dan diikuti 30 umat Tri Dharma, sebelum kegiatan Waka Polsek Sidomukti AKP Eko Dami berkoordinasi dengan pimpinan ritual Agus Mintarjo agar dalam pelaksanaan sembahyangan di Klenteng tetap dengan menerapkan protokol kesehatan mengingat saat ini Kota Salatiga masih menerapkan PPKM level 2, diharapkan warga dapat mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah guna mencegah penyebaran covid19, pesannya.
Agus Mintarjo menyambut baik himbauan Waka Polsek Sidomukti dengan menyampaikan, terima kasih atas pengamanan yang diberikan sehingga kami merasa aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah, siap untuk mematuhi prokes dalam pelaksanaan ibadah di Klenteng, ucapnya.
Ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat, tingkatkan patroli dan sambang kewilayahan guna menjalin kemitraan dengan warga, Toga dan Tomas yang ada diwilayah, jaga toleransi antar umat beragama, himbauan prokes agar terus disampaikan kepada masyarakat guna mencegah penyebaran covid19, tegas Kapolres.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)
Support by: Polda Jateng Cyber Team