- by Admin
- 11 Desember 24
Polres Salatiga – Salah satu hal yang paling penting dalam sebuah organisasi adalah Kebersamaan dan Kepedulian diantara sesama anggota dan pimpinan, khususnya kepedulian terhadap anggota yang sakit seperti terlihat Kapolsek Sidomukti Kompol Kurnianto Seco Hariyono, SE. MM membesuk anggotanya yang sedang sakit dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Salatiga, Rabu (13/07/2022).
Anggota yang sakit tersebut adalah Iptu Bowo Purwoko Kanit Binmas Polsek Sidomukti yang mengalami sakit pada ginjal dan dirawat di ruang Hemodialisa RSUD Salatiga untuk dilakukan cuci darah.
Kehadiran Kapolsek Sidomukti tersebut untuk memberikan dukungan moril kepada anggota dan sebagai wujud kepedulian serta kebersamaan baik dalam pelaksanaan tugas maupun kekeluargaan dan berharap kondisi Iptu Bowo Purwoko dapat segera membaik dan diberikan kesembuhan sehingga bisa segera kembali berkumpul dan beraktifitas kembali
“Kami mewakili anggota dari Polsek Sidomukti mendoakan agar rekan kami Iptu Bowo Purwoko segera diberikan kesembuhan dan dapat beraktifitas seperti sedia kala, ucap Kapolsek Sidomukti.
Sementara itu, Iptu Bowo Purwoko menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran serta doa dari Kapolsek Sidomukti, dan dengan kehadirannya, semoga bisa menjadi motivasi bagi kami sehingga cepat sembuh dari sakit dan bisa beraktivitas seperti sediakala, ucap Iptu Bowo Purwoko.
Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan bahwa kegiatan jenguk anggota yang sakit merupakan salah satu program Polres Salatiga dan bhayangkarinya. Saya beserta keluarga besar Polres Salatuga turut mendoakan semoga yang sakit segera diberikan kesembuhan dan bisa berkumpul kembali serta melanjutkan aktifitasnya lagi, jelas AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi.
( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )