Polres Salatiga – Perempatan Karang Balong adalah salah satu lokasi di wilayah Tingkir khususnya dan Kota Salatiga pada umumnya yang sering terjadi penumpukkan arus kendaraan terutama pada pagi hari saat masyarakat akan mulai beraktifitas seperti yang terlihat , Rabu ( 10 / 08 / 2022 )
Kondisi dilokasi akan semakin parah pada saat masyarakat pengguna jalan sudah tidak memperhatikan keberadaan rambu lalulintas sehingga perlu kehadiran anggota Polisi untuk mengantisipasi semua permasalahan yang tentunya di keluhkan masyarakat pengguna jalan.
Adalah Bripka Agus Endarto dan Aiptu Sutarjo anggota Polsek Tingkir yang melaksanakan kegiatan PH Pagi dilokasi melakukan Pamturlalin dan memberikan himbauan kepada masyarakat pengguna jalan untuk taat aturan lalulintas sehingga kondusifitas dan kelancaran arus dapat terwujud di perempatan Karang Balong.
” Terima kasih atas kehadiran anggota Polisi yang melakukan pengaturan lalulintas, kami berharap kegiatan ini dilakukan secara rutin setiap sehingga dapat diantisipasi terjadinya permasalahan lalulintas ” pernyataan salah seorang warga yang tinggal di sekitar perempatan Karang Balong.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana, SH, SIK, MSI menyatakan kehadiran anggota lalulintas Polri dalam mengantisipasi terjadinya permasalahan lalulintas merupakan wujud tangung jawab anggota Polri sebagai pengayom, pelindung dan pelayanan masyarakat, antisipasi semua permasalahan lalulintas sehingga masyarakat pengguna jalan menjadi nyaman dan aman, penekanan dari Kapolres Salatiga.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )
Support by: Polda Jateng Cyber Team