- by Admin
- 27 Maret 25
Polres Salatiga – Sabtu ( 24 / 09 / 2022 ), berlangsung kegiatan ” Resik – Resik Kuto ” yang diadakan warga Klumpit Kelurahan Sidorejo Kidul, Kecamatan Tingkir , Bhabinkamtibmas Sidorejo Kidul Polsek Tingkir Bripka Agus Wawan Setiono yang dikenal dekat dengan warganya ikut menghadiri kegiatan tersebut.
Dalam kegiatan yang diikuti oleh warga Klumpit dibantu petugas kebersihan Kelurahan Sidorejo Kidul, Bripka Agus Wawan Setiono menyampaikan, diharapkan untuk kedepannya kebersihan di wilayah Klumpit dijaga dengan sebaik – baiknya dimana warga dilarang untuk membuang sampah secara sembarangan tetapi ditempat sampah yang telah disediakan, perlu kita ingat kebersihan adalah pangkal kesehatan, jelas Bripka Agus Wawan Setiono.
Dalam kesempatan tesebut kepada warga juga dihimbau untuk tetap disiplin melaksanakan prokes untuk mengantisipasi penyebaran covid 19, perlu diingat sampai saat ini covid 19 masih belum berakhir dan patut menjadi kewaspadaan bersama, pesan Bripka Agus Wawan Setiono.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan mendapat sambutan positif dari warga , terima kasih atas kehadiran dengan semua arahan dan himbauan yang diberikan kepada warga, kami siap untuk menjaga kebersihan dan menerapkan prokes agar kesehatan warga selalu terjaga , ucap salah seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi menyampaikan, terima kasih kepada seluruh jajaran yang sudah memberikan pelayanan kepada masyarakat, tingkatkan pelayanan kepada masyarakat sehingga kehadiran aparat Kepolisian dapat dirasakan manfaatnya, himbauan prokes agar terus disampaikan guna mendukung pemerintah dalam memutus penyebaran covid 19, tegas Kapolres.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )