Cegah Kenakalan Remaja , Sat Binmas Polresta Surakarta Laksanakan Binluh ke Sekolah

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Solo-Jajaran Sat Binmas Polresta Surakarta melaksanakan pembinaan dan penyuluhan dalam kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan dan Pendidikan Karakter bersama Siswa SMA Muhammadiyah 02 Surakarta di Gedung Mekkah Komplek Asrama Haji Donohudan Boyolali, Kamis (27/10/2022).

Dalam kesempatan tersebut,Kanit Bintibmas Sat Binmas AKP Winarsih,SH.MH mengimbau kepada pelajar untuk mampu menjaga diri dengan baik. Pergaulan bebas dapat merugikan diri sendiri dan dapat mengetahui dampak negatif dari penyalahgunaan obat terlarang maupun dalam hal kenakalan remaja.

Kegiatan sosialisasi ini merupakan tindakan preventif guna meminimalisir kenakalan dan tindakan kriminal yang dilakukan oleh remaja. Materi yang dibawakan oleh anggota Sat Binmas ini juga menekankan tentang bahaya Narkoba, Sex Bebas, dan Tawuran antar pelajar.

Dengan adanya penyuluhan dan Sosialisasi tentang Kenakalan dan Kriminalitas Remaja tersebut, para guru mengharapkan agar pelajar dapat terhindar dari bahaya Narkoba, Sexs bebas , Tawuran antar pelajar maupun tindakan kriminalitas yang lainnya.

Kegiatan yang dilakukan oleh Sat Binmas Polresta Surakarta tersebut mendapat apresiasi oleh para guru dan juga para pelajar yang sedang menjadi obyek penyuluhan dan sosialisasi tersebut.

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Site Footer