Minggu, 27 November 2022

Kanit Samapta Polsek Tingkir Himbau Warga Berhati – Hati Saat Beraktifitas Di Lokasi Rawan Longsor Gunung Sari Sidorejo Kidul


  • by Admin  |
  • Minggu, 27 November 2022
Kanit Samapta Polsek Tingkir Himbau Warga Berhati – Hati Saat Beraktifitas Di Lokasi Rawan Longsor Gunung Sari Sidorejo Kidul
Polres Salatiga – Rabu ( 26 / 10 / 2022 ) Kanit Samapta Polsek Tingkir Iptu Puji Supriyantoro , SH,MH didampingi Panit 1 Aiptu Samsul Hadi melakukan patroli rutin kewilayahan dengan sasaran kawasan rawan bencana di wilayah Kelurahan Sidorejo Kidul Kecamatan Tingkir. Lokasi di sekitar jembatan Gunung Sari Kelurahan Sidorejo Kidul  adalah kawasan perbukitan curam dengan kondisi tanah labil dan sedikit gundul tanpa pepohonan sehingga rawan terjadinya tanah longsor, karena saat ini sudah memasuki musim penghujan dengan intensitas sering atau setiap hari. Dalam kesempatan ini menghimbau kepada  warga yang beraktifitas atau melintas dilokasi  untuk selalu berhati – hati dan tidak lengah guna mengantisipasi hal – hal yang tidak diinginkan mengingat kondisi alam yang sangat berbahaya, pesannya. Fatonah warga Gunung Sari pencari kayu bakar menyampaikan, terimakasih atas himbauan yang sudah disampaikan, siap untuk berhati – hati dan segera meninggalkan lokasi, ucapnya. Dihubungi di tempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana,SH,SIK,MSi menyampaikan, laksanakan Patroli ke tempat rawan bencana dan berikan himbauan kepada masyarakat agar mewaspadai musim penghujan, tegas Kapolres. (Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Baca juga