Sabtu, 21 Januari 2023

Bhabinkamtibmas Polsek Sidomukti Berikan Pengamanan Penyaluran BLT BBM


  • by Admin  |
  • Sabtu, 21 Januari 2023
Bhabinkamtibmas Polsek Sidomukti Berikan Pengamanan Penyaluran BLT BBM

Polres Salatiga – Dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga kamtibmas serta meningkatkan kedisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mangunsari Aiptu Darmanto dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kalicacing Aiptu Irmadi melaksanakan pengamanan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) yang digelar di Aula Kecamatan Sidomukti Kota Salatiga, Senin (28/11/2022).

Dalam kegiatannya Bhabinkamtibmas Mangunsari dan Bhabinkamtibmas Kalicacing   selain melakukan pengamanan juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat yang menerima bantuan agar tertib dalam antrean, untuk mempercepat waktu agar menyiapkan dokumen saat pencairan diantaranya KK, KTP dan Undangan pencairan BLT BBM, selain itu agar selalu mematuhi protokol Kesehatan dengan tidak berkerumun dan tetap memakai masker, dihimbau pula kepada panitia agar menyediakan tempat mencuci tangan dengan sabun guna mencegah penyebaran Covid 19, pesannya.

Sugiyanti salah seorang warga penerima bantuan menyambut baik himbauan dari aparat Kepolisian, terimakasih atas kehadirannya sehingga kami merasa aman dan nyaman, siap untuk tertib dalam pengambilan bantuan dan senantiasa mematuhi protokol kesehatan, ucapnya.

Ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam pengamanan dan pemantauan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) diwilayahnya sehingga berjalan lancar, aman dan kondusif, himbauan prokes agar terus disampaikan kepada masyarakat untuk mendukung upaya pemerintah menekan penyebaran Covid-19, tegas Kapolres.

(Humas Polres Salatiga Polda Jawa Tengah) .

Baca juga