Polres Salatiga – Pada hari Jumat ( 17 / 02 / 2023 ) , bertempat di Gedung Pertemuan Baitul Muslimin Sanggrahan Rt.02 Rw.01 Kelurahan Tingkir Lor Kecamatan Tingkir Kota Salatiga berlangsung kegiatan Pembukaan dan Peresmian Pendidikan Dasar – Pendidikan Kader Penggerak Nahdhatul Ulama (PD-PKPNU) ke IV Majelis Wakil Cabang NU (MWCNU) Kecamatan Tingkir Kota Salatiga.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Tingkir AKP. Joko Widodo, S.Sos., Danramil Tingkir yang diwakili oleh Peltu. Gondo, Tanfidziyah PWNU Jawa Tengah K.H. Muzamil, Ketua MUI Kota Salatiga K.H. Dr. Agus Ahmad Suaidi, Lc. MA. , Camat Tingkir Sulistyono, S.IP., M.M.,Lurah Tingkir Lor Asro’i, S.E., Ketua RW. 01 Kel. Tingkir Lor Drs. Ahsin, Rois Syuriah PCNU Salatiga K.H. Sonwasi Ridwan, Tanfidziyah PCNU Salatiga K.H. Zaenuri, Katib PCNU Salatiga K.H. Muslikh, Ketua Bidang pengkaderan PD PKPNU PCNU K.H Miftahudin, Instruktur PD PKPNU K.H. Kholison, Rois Syuriah MWC NU Tingkir K.H. Sadjali Marjan, Tanfidziyah MWC NU Tingkir K.H. Muamir Marzuki, Tanfidziyah ranting NU di wilayah Tingkir, lembaga dan banom Alumni,Tokoh agama dan tokoh masyarakat Kelurahan Tingkir Lor, Peserta PD- IPPNU sejumlah 60 Orang yang terdiri dari 11 kader laki – laki dan 49 kader perempuan.
Sebelum pelaksanaan kegiatan Kapolsek Tingkir AKP Joko Widodo, S.Sos yang didampingi Aiptu Sutarjo Bhabinkamtibmas Tingkir Lor menghimbau kepada Panitia Kegiatan untuk selalu memperhatikan ketertiban dan disiplin Prokes , Kegiatan akan dilaksanakan selama 3 hari kedepan dan akan ditutup pada tanggal 19 Februari 2023, besar harapan kami kondusifitas selalu terjaga dan Kami dari Polsek Tingkir akan memberikan bantuan pengamanan terbuka dan tertutup untuk mewujudkannya, jelas Kapolsek.
Sambutan positif diberikan oleh Panitia kegiatan dengan menyatakan terimakasih atas pengamanan yang telah diberikan oleh anggota Polsek Tingkir, kita akan laksanakan semua arahan dan himbauan dari anggota Polsek Tingkir demi lancarnya kegiatan yang kami adakan ini , ucap salah seorang Panitia yang tidak mau disebutkan namanya.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Feria Kurniawan SIK menyampaikan pengamanan kegiatan masyarakat adalah bagian dari tugas tanggung jawab anggota Polri sebagai pengayom pelindung dan pelayan masyarakat, berikan selalu pengamanan yang terbaik agar masyarakat menjadi nyaman dalam melaksanakan kegiatannya, Kapolres menegaskan.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )
Support by: Polda Jateng Cyber Team