Sabtu, 22 April 2023

TNI Polri di Grobogan Gelar Salat Idul Fitri 1444 H Bareng


  • by Admin  |
  • Sabtu, 22 April 2023
TNI Polri di Grobogan Gelar Salat Idul Fitri 1444 H Bareng

Polres Grobogan – Polres Grobogan menggelar salat idul fitri 1444 H di halaman apel Mapolres, Sabtu (22/4/2023).

Selain anggota Polres Grobogan beserta keluarga, dalam kegiatan itu juga dihadiri oleh anggota dari Kodim Grobogan serta masyarakat sekitar Mapolres Grobogan.

Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan mengatakan bahwa kegiatan diadakan di Mako Polres Grobogan agar anggota lebih membaur.

“Memang kita adakan perayaan Idul Fitri dengan sholat idul fitri di sini agar suasananya bisa lebih membaur dengan rekan-rekan sekalian,” kata Kapolres Grobogan.

Usai melaksanakan salat ied, acara dilanjutkan dengan kegiatan Halal bi Halal dan ramah tamah yang dipimpin langsung oleh Kapolres Grobogan.

Dalam kesempatan itu, AKBP Dedy Anung Kurniawan mengatakan atas nama keluarga mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.

“Saya beserta keluarga mengucapkan mohon maaf lahir dan batin kami kepada rekan-rekan sekalian serta bapak ibu yang hadir apabila selama ini ada perbuatan dan perkataan kurang berkenan mohon maaf,” kata Kapolres Grobogan.

Menurut Kapolres Grobogan, tidak ada manusia yang luput dari kesalahan, tidak ada manusia yang sempurna maka dari itu semuanya saling maaf memaafkan di momen hari raya Idul Fitri.

“Momen yang bagus untuk kita saling memaafkan, sehingga kita bisa bersama-sama membangun dan membawa Grobogan ini kearah yang baik,” pungkas Kapolres Grobogan.

Baca juga