Antisipasi Kerawanan Kamtibmas, Polsek Klambu Gelar Pengamanan di Tempat Wisata

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Polres Grobogan – Polsek Jajaran Polres Grobogan mengamankan objek-objek wisata di wilayah hukumnya selama liburan Lebaran Idul Fitri 2023. Hal itu dilakukan untuk dapat mengantisipasi segala bentuk kerawanan di tengah padatnya pengunjung.

Seperti yang dilakukan Polsek Klambu Polres Grobogan dengan mengamankan objek wisata air kolam renang water boom mulia, Klambu, Grobogan, Selasa (25/4/2023).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Klambu Polres Grobogan AKP Maarif itu dilakukan dengan mengedepankan patroli dialogis.

“Pengamanan tersebut dilaksanakan dalam rangka untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman kondusif di sekitaran obyek wisata water boom mulia Klambu,” ujar AKP Maarif.

Saat masa liburan ini, pengunjung wisata disebut meningkat drastis dari hari biasanya dengan jumlah hingga ratusan orang.

Meski jumlah pengunjung meningkat, situasi di kawasan tersebut masih relatif aman dan kondusif. Namun, antisipasi tetap diperlukan.

Kapolsek Klambu Polres Grobogan menjelaskan hal ini penting menjadi atensi pihaknya untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

“Kami libatkan Anggota dari fungsi Intelkam, Samapta, Reskrim, Bhabinkamtibmas termasuk Personil yang terlibat Ops Ketupat Candi 2023. Hal ini kita lakukan selama liburan panjang yang di prediksi pengunjung mengalami meningkat terutama pada sore hari,” Ucap AKP Maarif.

‎Bukan saja fokus di kawasan wisata air kolam renang, pihaknya juga antisipasi lonjakan pengunjung di bending kletak Klambu, Grobogan.

Selain itu, Patroli malam hari dengan sasaran rumah kosong yang ditinggal mudik juga di tingkatkan oleh Polsek Klambu Polres Grobogan, termasuk imbauan terhadap tetangga yang tidak mudik agar ikut menjaga situasi di lingkungannya masing masing.

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Site Footer