- by Admin
- 15 Februari 25
SOLO-Pasca Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H/ 2023 M, Kabagops Polresta Surakarta Kompol Sutoyo,S.Sos memimpin kegiatan apel Analisa dan Evaluasi (Anev) tentang Pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2023.
Kegiatan apel berlangsung di Halaman Mapolresta Surakarta, Senin (01/05/2023).
Turut hadir dalam kegiatan apel antara lain para Kasatgas, Kapospam, Kaposyan, Kapos Terpadu serta seluruh personil yang terlibat dalam operasi Ketupat Candi 2023 kecuali yang sedang melaksanakan dinas pada saat apel tersebut.
Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi,SIK.MH.MSi melalui Kabagops Kompol Sutoyo,S.Sos menyampaikan kegiatan apel Anev ini merupakan kegiatan rutin untuk mengevaluasi kinerja kepolisian khususnya dalam Operasi Ketupat Candi 2023 pasca perayaan Hari Lebaran.
“Dengan evaluasi ini harapannya tentu akan lebih baik lagi kerja-kerja kami di hari berikutnya, dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat usai merayakan Hari Raya Idul Fitri 1444 H/ 2023 M,” pungkasnya