SOLO- Upaya menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi sejak dini terus dilakukan oleh Polresta Surakarta. Seperti yang terlihat saat ini, Aiptu Yahmin bersama anggota mengajak anak anak se usia Sekolah Dasar yang sedang bersama ibunya di Stasiun Kereta Api Solo Balapan yang hendak kembali ke Perantauan Jakarta, Senin (01/05/2023).
Polisi Sahabat Anak merupakan sebuah program dari Kepolisian Negara Republik Indonesia yang menyasar anak-anak pada usia dini. Program ini bertujuan untuk menanamkan sikap cinta kepada polisi dan sekaligus memahami tugas tugasnya untuk melindungi mengayomi dan melayani masyarakat.
Aiptu Yahmin mengajak ngobrol sekaligus memperkenalkan tugas polisi sebagai pelindung, pangayom, pelayan masyarakat yang disampaikan dengan bahasa sederhana tapi mendidik.
Menurut orang tuanya, Kegiatan Polresta Surakarta ini merupakan kegiatan positif. Terlebih anak-anak di perkenalkan cara menyeberang jalan dan supaya patuh kepada orang tuanya.
“Anak-anak kalau menyeberang jalan jangan lupa tengok kanan kiri dahulu, pastikan aman tidak ada kendaraan baru menyeberang” ucap Aiptu Yahmin.
Dengan metode ini nampak dari wajah wajah mereka yang ceria sehingga tidak tampak rasa takut ketika bertemu dengan Polisi.
Support by: Polda Jateng Cyber Team