Rabu, 7 Juni 2023

Taman Baca TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi Diresmikan


  • by Admin  |
  • Rabu, 7 Juni 2023
Taman Baca TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi Diresmikan

Polres Grobogan – Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah, Titi Abioso Seno Aji didampingi Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan dan Ketua Bhayangkari Cabang Grobogan Wenny Dedy Anung meresmikan penggunaan taman baca TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi, Selasa (6/6/2023).

Peresmian ini ditandai dengan penanda tanganan Prasasti dan pengguntingan pita yang berlangsung di halaman Sekolah TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi di jalan Bhayangkara, Purwodadi, Grobogan.

Dijelaskan oleh Titi Abioso, pembangunan taman baca ini tentunya punya segudang manfaat, dari menimbulkan kecintaan anak terhadap membaca, memperkaya pengetahuan anak, menambah kebiasaan belajar mandiri yang akhirnya anak mampu belajar mandiri, mempercepat proses penguasaan teknik membaca hingga membantu perkembangan kecakapan berbahasa.

“Untuk fasilitas buku yang ada disini berbagai macam buku cerita tersedia bagi anak-anak guna menambah pengetahuan bagi anak – anak. Taman baca ini juga diharapkan membuat anak-anak lebih mencintai buku dan gemar membaca,” tuturnya.

Dalam kegiatan itu, Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah tersebut juga menyempatkan diri untuk membaca bersama anak-anak di sekolah tersebut.

Istri Wakapolda Jateng Brigjen Abioso Seno Aji tersebut sangat mengapresiasi atas diresmikannya taman baca milik TK Kemala Bhayangkari 38 Polres Grobogan.

“Dengan adanya Taman Baca ini semoga bisa memberi anak-anak semangat untuk membaca serta memberi pengetahuan ilmu yang bermanfaat dan membuka peluang kepada seluruh masyarakat khususnya anak-anak di Kota Kediri untuk mencintai buku dan gemar membaca,” ucap Istri Wali Kota Kediri ini.

Selain membaca bersama anak-anak, Titi Abioso juga melakukan tanya jawab bersama siswa siswi TK Kemala Bhayangkari 38 Purwodadi.

Beberapa anak yang menjawab pertanyaan Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah tersebut dengan benar, diberikan hadiah

Usai meresmikan taman baca, rombongan Pj Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah tersebut melanjutkan kegiatan tatap muka bersama Bhayangkari cabang Grobogan di Polres Grobogan.

Baca juga