Jumat, 9 Juni 2023

Temui Pekerja Kuli Bangunan, Bhabinkamtibmas Dukuh Ajak Jaga Keamanan Lingkungan


  • by Admin  |
  • Jumat, 9 Juni 2023
Temui Pekerja Kuli Bangunan, Bhabinkamtibmas Dukuh Ajak Jaga Keamanan Lingkungan

Polres Salatiga Polda Jateng – Sebagai wujud kedekatan dengan warga sekaligus dalam rangka memberikan pelayanan dan menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah, Bhabinkamtibmas Dukuh Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah Aiptu Sunardi melakukan kegiatan sambang dialogis di Karangalit Rt. 03 Rw.05 Kel. Dukuh Kec. Sidomukti Salatiga, Sabtu (09/06/2023).

Dalam kesempatan sambang kali ini menemui salah pekerja kuli bangunan seraya menyampaikan, agar ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar, utamakan keselamatan dalam bekerja, selain itu agar peduli terhadap lingkungan dengan tidak membuang sampah maupun sisa matrial sembarangan, apabila terjadi kerawanan kamtibmas segera melaporkan petugas di lapangan untuk ditindaklanjuti, pesannya.

Suparno menyambut baik sambang yang dilakukan aparat Kepolisian, selain wujud kedekatan dengan warganya juga wujud kepedulian untuk menjaga lingkungan aman kondusif dan bersih, ungkapnya

Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif melaksanakan patroli sambang ke Toga, Tomas dan warga binaan guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat diwilayah, tumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan dan kebersihan dilingkungan tempat tinggalnya dan berikan kenyamanan terhadap setiap aktifitas masyarakat, jelas AKBP Feria Kurniawan, SIK

( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Baca juga