- by Admin
- 27 Maret 25
Polresta Surakarta- Polda Jateng-Bhabinkamtibmas Pucangsawit Polsek Jebres Polresta Surakarta Aiptu Purwadi melaksanakan sambang di rumah bapak Mulyono selaku ketua paguyupan pedagang bunga di Pucangsawit kecamatan Jebres kota Surakarta, Jumat (23/06/2023).
Dalam sambangnya tersebut, Aiptu Purwadi memberikan pesan kamtibmas agar menjaga kebersihan dan menata bunga dgn baik dan rapi serta tak henti-hentinya mengingatkan kepada warga masyarakat untuk waspada terhadap gangguan kamtibmas.
“Kegiatan sambang ini rutin dilaksanakan sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada toga, tomas, toda maupun tokoh yang lainnya serta warga masyarakat untuk memberikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas” ucap Aiptu Purwadi.
“Waspadalah terhadap penduduk pendatang dan selalu bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas dalam hal memberikan informasi tentang adanya gangguan kamtibmas dan masyarakat jangan mudah terprovokasi sehingga terwujudnya Rasa aman dan damai di lingkungan sekitar,” ujarnya.
Sementara itu Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi melalui Kapolsek Jebres AKP Supardi, SH mengatakan bahwa selain terjalin hubungan yang baik antara warga masyarakat dengan Polri, anggota Bhabinkamtibmas juga akan segera mengetahui perkembangan situasi kamtibmas di wilayah binaannya.