Minggu, 1 Oktober 2023

Jaga Ketertiban Saat Menyaksikan Pentas Seni Kroncong, Pesan Anggota Polsek Sidomukti


  • by Admin  |
  • Minggu, 1 Oktober 2023
Jaga Ketertiban Saat Menyaksikan Pentas Seni Kroncong, Pesan Anggota Polsek Sidomukti

Polres Salatiga Polda Jateng –  Dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga situasi wilayah hukum Polsek Sidomukti yang aman dan kondusif, Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah melaksanakan pengamanan Pentas musik Keroncong yang diselenggarakan oleh HAMKRI (Himpunan Artis Musik Keroncong Indonesia) Salatiga yang digelar di Teras Pasar Rejosari Jl. Hasanudin Kel. Mangunsari Kec. Sidomukti Salatiga, Sabtu (30/09/2023).

Polsek Sidomukti dipimpin Kanit Reskrim AKP Sihwiyono, SH. MH selain melakukan pengamanan juga melakukan pengaturan arus lalu lintas memberikan rasa aman dan nyaman saat pengunjung akan menyeberang jalan baik pada saat kedatangan maupun selesai kegiatan, menghimbau kepada pengunjung agar menjaga ketertiban dan keamanan saat dilokasi pentas musik, kepada panitia penyelenggara diharapkan untuk selalu berkoordinasi dan memberikan informasi sekecil apapun terkait kerawanan yang terjadi selama kegiatan berlangsung, selain itu mengingatkan untuk menepati waktu sesuai dengan perijinan yang telah ditetapkan, pesannya.

Arif Pramono selaku Ketua panitia penyelenggara menyambut baik pengaman yang dilakukan Polsek Sidomukti, terimakasih atas kehadirannya dalam pentas musik Keroncong, menyatakan siap untuk selalu berkoordinasi dengan petugas pengamanan dan menepati waktu sesuai dengan perijinan, ucapnya.

Ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi., M.Si., Psi menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya dalam pengamanan pentas musik keroncong, hal ini wujud Polri hadir ditengah memberikan rasa aman dan nyaman dalam setiap kegiatan masyarakat, lakukan pengamanan dengan humanis dan jauhkan dari sikap arogansi, tegas Kapolres.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Baca juga