- by Admin
- 15 Maret 25
Polres Salatiga Polda Jateng – Pada hari Senin ( 09 / 10 / 2023 ), Perwira Polsek Tingkir Polres Salatiga bertindak menjadi inspektur upacara dibeberapa Sekolah Dasar, Wakapolsek AKP Aziz Ma’arif SE di SDN 01 Gendongan, Kanit Samapta AKP Puji Supriyantoro SH MH di SDN 02 Tingkir Tengah, Kanit Intelkam AKP Mulyadi di SDN 01 Tingkir Tengah, dan Kanit Reskrim AKP Joko Iskandar SH di SDN 01 Sidorejo Kidul.
Dalam kegiatannya didampingi Bhabinkamtibmas dari masing – masing wilayah dengan melakukan sosialisasi tentang anti Bullying, agar siswa rajin belajar patuh kepada orangtua dan guru, hindari saling ejek sesama teman, perbanyak teman akan lebih baik untuk masa depan, pesannya.
Bullying merupakan kenakalan remaja dan bisa diproses secara hukum oleh aparat Kepolisian yang tentunya akan berdampak buruk kepada masa depan siswa apabila sampai dilakukan, tambah AKP Puji Supriyantoro SH MH
Sambutan positif disampaikan oleh masing – masing Kepala Sekolah dengan menyampaikan terima kasih atas sosialisasi dan pemberian himbauan terkait masalah Bullying yang dilakukan oleh anggota Polsek Tingkir, pihak sekolah akan terus melakukan pengawasan terhadap siswa dan berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas maupun Polsek Tingkir untuk mengantisipasi terjadinya permasalahan tersebut, ungkap Kepala Sekolah.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari M.Psi, MSi.Psi menyampaikan terima kasih atas upaya yang telah dilakukan seluruh jajaran dalam mengantisipasi terjadinya bullying di lingkungan Sekolah, tetap lakukan pemantauan dilingkungan sekolah dan laksanakan koordinasi secara rutin dengan pihak sekolah untuk memastikan tidak ada kasus Bullying di Kota Salatiga, Kapolres menegaskan.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)