Polres Salatiga Polda Jateng – Dalam rangka menjaga situasi aman kondusif di wilayah binaan dan mengantisipasi terjadinya kebakaran di musim kemarau, Bhabinkamtibmas Dukuh Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah Aiptu Sunardi melakukan patroli sambang di Perkebunan Kampung Warak Rt. 05 Rw. 04 Kel. Dukuh Kec. Sidomukti Salatiga, Sabtu (28/10/2023).
Dalam kegiatan sambangnya menemui Sumadi salah seorang petani menyampaikan, agar tidak membakar saat membuka atau mengelola lahan perkebunan, untuk menghindari terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), apalagi bulan ini memasuki musim kemarau yang tentunya akan banyak daun, mengomel, dan biomassa lain kering dan rawan terbakar, sehingga jangan sampai ada yang membakar lahan karena ada regulasi yang dilarang, pembakaran hutan dan lahan berdasarkan UU Kehutanan merupakan pelanggaran hukum, sehingga pelaku dapat dikenakan sanksi pidana dan denda, ujar Aiptu Sunardi.
Sumadi enyambut baik Bhabinkamtibmas Dukuh menyampaikan terimakasih atas saran dan masukannya, menyatakan siap tidak membakar saat membuka atau mengelola lahan perkebunan, untuk menghindari terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), ucapnya
Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif melaksanakan patroli sambang kewilayahan guna memantau perkembangan situasi kamtibmas dan mengantisipasi terjadinya kebakaran dimusim kemarau, berikan himbauan kepada semua lapisan masyarakat untuk tidak membakar sampah maupun membakar saat membuka atau mengelola lahan perkebunan, untuk menghindari terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), tegas AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi., M.Si., Psi.
( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )
Support by: Polda Jateng Cyber Team