Senin, 30 Oktober 2023

Utamakan Keselamatan Saat Bertugas, Pesan Kapolres Salatiga


  • by Admin  |
  • Senin, 30 Oktober 2023
Utamakan Keselamatan Saat Bertugas, Pesan Kapolres Salatiga

Polres Salatiga Polda Jateng – Pada hari Senin ( 30 / 10 / 2023 ) Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari M.Psi, MSi.Psi didampingi Ipda Budiono anggota Reskrim Polres Salatiga selaku Pawas melakukan pemantauan situasi dan pengecekan kesiap siagaan anggota yang melaksanakan PH Pagi di sekitar Pertigaan Kantor Kelurahan Kutowinangun Lor Kecamatan Tingkir Kota Salatiga.

Dalam kegiatannya Kapolres Salatiga secara santun dan humanis melakukan tegur sapa dengan warga masyarakat yang sedang beraktifitas dan memberikan himbauan kepada anggota untuk dapat melaksanakan tugas Pamturlalin dengan baik sehingga kelancaran arus lalulintas dapat terwujud dan masyarakat dapat beraktifitas dipagi hari dengan lancar.

Berikan selalu pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dalam kegiatan PH Pagi, utamakan senyum sapa dan salam kepada warga masyarakat dan yang paling utama tetap perhatikan keselamatan dalam bertugas, pesan Kapolres.

Warga masyarakat dan anggota Polres Salatiga yang melakukan aktifitas menyambut positif kehadiran Kapolres Salatiga dengan menyampaikan terima kasih serta siap untuk melaksanakan semua arahan dan himbauan yang sudah diberikan untuk mewujudkan kondusifitas kamtibmas diwilayah, ucapnya.

Dihubungi setelah selesainya kegiatan Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari M.Psi, MSi.Psi menyampaikan kegiatan PH Pagi adalah salah satu wujud nyata kehadiran anggota Polri untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya di wilayah Kota Salatiga, kedepan kegiatan akan terus ditingkatkan sehingga masyarakat menjadi nyaman saat akan melaksanakan aktifitas di pagi hari, Kapolres menegaskan.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Baca juga