Senin, 15 Januari 2024

Anggota Polsek Tingkir Himbau Peserta Kampanye DPC PDI- P di Pasar Tradisional Blauran Tertib


  • by Admin  |
  • Senin, 15 Januari 2024
Anggota Polsek Tingkir Himbau Peserta Kampanye DPC PDI- P di Pasar Tradisional Blauran Tertib

Polres Salatiga Polda Jateng – Pada hari Minggu ( 14 / 01 / 2024 ) di Pasar Tradisional Blauran Kelurahan Kutowinangun Kidul Kecamatan Tingkir berlangsung kegiatan kampanye dari DPC PDI – P yang dikemas dalam acara ” Blusukan Pasar Blauran ” dengan tema ” Pasar Bergaya Dan Warga Sekitar “.

Hadir dalam kegiatan tersebut Caleg DPR RI Fraksi PDI- P Samuel Watunenna, Ketua DPRD Kota Salatiga Dance Ishak Palit, M.Si, Caleg DPRD II Kita Salatiga simpatisan dan relawan DPC PDI- P Kota Salatiga sekitar 100 orang, Panwascam Tingkir dan sekitar 150 orang pedagang pasar Blauran.

Terkait kegiatan tersebut anggota Polsek Tingkir Polres Salatiga bersama Babinsa melakukan pengamanan, memberi himbauan kepada peserta kegiatan untuk dapat menjaga ketertiban dan selalu berperan aktif dalam mewujudkan kondusifitas kamtibmas yang aman dan damai, laporkan segera ke anggota dilapangan apabila terjadi kerawanan kamtibmas untuk cepat diantisipasi sedini mungkin sehingga kondusifitas kamtibmas selalu terjaga, jelas Bhabinkamtibmas Kutowinangun Kidul.

Sambutan positif disampaikan oleh peserta kegiatan dengan menyampaikan, terima kasih serta siap untuk melaksanakan semua arahan maupun himbauan yang disampaikan aparat Kepolisian, terwujudnya kondusifitas kamtibmas yanga aman adalah harapan dari kita semua, ungkap salah seorang kader PDI- P.

Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari M.Psi, MSi.Psi menyampaikan apresiasi dan mendukung langkah yang telah dilakukan seluruh jajaran untuk selalu hadir dalam kegiatan masyarakat termasuk terkait pemilu, berikan himbauan positif bagi masyarakat untuk mengantisipasi terjadinya kerawanan kamtibmas, Kapolres menegaskan.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Baca juga