Sukseskan Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Kalibening Hadiri Sumpah dan Bintek Petugas Pemutahiran Data Pilkada 2024

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Polres Salatiga Polda Jateng – Pada hari Senin 24 Juni 2024 di Balai Pertemuan Kelurahan Kalibening Kecamatan Tingkir Kota Salatiga berlangsung kegiatan pengambilan sumpah janji dan Bintek bagi petugas pemutahiran data Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Salatiga tahun 2024.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Kota Salatiga Nur Wahid Effendi beserta rombongan, Panwascam Tingkir Siti Khoiriyah, PPK Tingkir Robi Kurniawan, Ketua PPS Kalibening dan anggota, PKD Kalibening Haryanto, 7 ( tujuh ) orang petugas Pantarlih Kalibening, Tripilar Kalibening ( Bhabinkamtibmas Aipda Rediyanto, Lurah Boang Setyo Utomo dan Babinsa Sertu Imam Taufik).

Dalam sesi ramah tamah Bhabinkamtibmas Kalibening menyampaikan agar semua lapisan masyarakat untuk menjaga kerukunan dan tidak mudah percaya dengan hoax, selalu bijak dalam menyikapi perkembangan politik demi terwujudnya Kota Salatiga yang aman dan kondusif sehingga seluruh rangkaian kegiatan Pemilihan Gubernur Jateng dan Pemilihan Walikota Salatiga berjalan dengan lancar, jelasnya .

Sambutan positif disampaikan oleh peserta kegiatan yang menyatakan kesiapannya untuk memberikan dukungan terhadap Polri khususnya Polres Salatiga dalam mewujudkan kondusifitas kamtibmas di Kota Salatiga, ini merupakan tanggung jawab kita bersama sebagai warga kota Salatiga, ungkapnya.

Dihubungi di tempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari M.Psi, MSi.Psi menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang telah selalu hadir ditengah masyarakat, ajak masyarakat untuk mewujudkan Kota Salatiga yang aman dan nyaman, terus tingkatkan dengan tetap mengedepankan sikap humanis kepada masyarakat, Kapolres menegaskan.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Site Footer