Hindari Miras dan Narkoba, Pesan Anggota Polsek Sidomukti Kepada Peserta MPLS Siswa SMK Saraswati

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Polres Salatiga Polda Jateng – Kanit Binmas Polsek Sidomukti Polres Salatiga Polda Jawa Tengah AKP Khabib Tamami memberikan Pembinaan terkait Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) atau Ospek bagi para siswa – siswi SMK Saraswati Salatiga, Selasa (23/07/2024)

Dalam kegiatannya anggota POlsek Tingkir menyampaikan materi berhubungan dengan kenakalan remaja meliputi bahaya penyalahgunaan narkoba, miras, bullying, tata cara berlalu lintas. Pembinaan dan penyuluhan dalam masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) merupakan upaya dari Kepolisian untuk membangun karakter generasi muda yang disiplin, bertanggung jawab dan patuh hukum, narkoba dapat merusak masa depan dan merusak generasi bangsa jaga diri dari bahaya narkoba, pesannya.

Edy Triyanto Basuki, S.Pd Kepala Sekolah SMK Saraswati Salatiga menyambut baik kehadiran dan pembinaan dari angngota Polsek Sidomukti, terimakasih atas materi yang telah disampaikan, diharapkan melalui Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) ini mampu meningkatkan kedisiplinan para remaja, khususnya para siswa siswi agar tidak terjerumus dalam hal-hal yang melanggar hukum, ucapnya.

Ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi., M.Si., Psi. menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat khusunya dalam pembinaan dan penyuluhan kepada pelajar dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), diharapkan dengan kegiatan tersebut para pelajar dapat menjauhi kenakalan remaja meliputi bahaya penyalahgunaan narkoba, miras, bullying, dan bersikap disiplin serta patuh terhadap peraturan yang berlaku, tegas Kapolres.

 (Humas Polres Salatiga Polda Jateng)

Support by: Polda Jateng Cyber Team

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Site Footer