- by Admin
- 9 Februari 25
Blitar – Menghadapi libur panjang, Polres Blitar melaksanakan patroli di sejumlah tempat wisata di Kabupaten Blitar, seperti Blitar Park, Kampung Coklat, dan beberapa destinasi wisata pantai.
Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan wisatawan yang diperkirakan akan membludak selama masa liburan, Minggu (26/01/25).
Kapolres Blitar AKBP Arif Fazlurrahman menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya menciptakan situasi kondusif selama libur panjang.
“Kami menerjunkan personel di berbagai titik keramaian untuk mengantisipasi gangguan keamanan, termasuk pencurian, kemacetan, hingga potensi kecelakaan. Fokus utama kami adalah memberikan rasa aman kepada para pengunjung,” ungkap AKBP Arif.
Polres Blitar juga mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi aturan, seperti menjaga kebersihan, memarkir kendaraan di tempat yang telah disediakan, dan berhati-hati terhadap barang bawaan.
Masyarakat diharapkan segera melapor ke petugas jika menemukan hal-hal mencurigakan.
Dengan adanya patroli intensif ini, Polres Blitar berharap libur panjang dapat berjalan lancar, aman, dan menyenangkan bagi seluruh wisatawan.