- by Admin
- 27 Maret 25
Polres Kayong Utara, Polda Kalbar – Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Kayong Utara bersama mahasiswa, Aliansi BEM, dan Organisasi Kepemudaan (OKP) mengadakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Polri Presisi. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan membantu masyarakat kurang mampu.
Dengan tema “Bersama Membangun Kepedulian Menyambut Ramadhan,” aksi sosial ini melibatkan berbagai elemen masyarakat. Bantuan berupa paket sembako, masker, dan alat kebersihan dibagikan kepada warga yang membutuhkan, terutama mereka yang terdampak kondisi ekonomi sulit.
Kapolres Kayong Utara, AKBP Donny Molino Manoppo, S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dalam menyambut bulan penuh berkah. “Kami ingin hadir dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban mereka dalam menyambut Ramadhan,” ujarnya.
Polres Kayong Utara juga mengajak masyarakat untuk menjaga kedamaian dan berpartisipasi dalam kegiatan positif selama bulan suci.